
Nagreg,07 Februari 2019
Acara Pisah Sambut dan Serah Terima Jabatan dari Kepala Desa Ciherang, YUNUS SAPUTRA kepada Pj Kepala Desa terpilih HAMID MUBAROK S.Pd,S.Sos,M.AP dan dari Kepala Desa Mandalawangi DADANG kepada Pj Kepala Desa terpilih ZAENAL ABIDIN berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Nagreg Kabupaten Bandung, Hari Kamis, 07 Februari 2019.
Acara dihadiri oleh Camat Nagreg H WAWAN SETIAWAN,S.Sos.MM, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Desa Ciherang dan Kepala Desa Mandalawangi yang telah melaksanakan tugasnya lebih kurang 6 tahun di Desa Ciherang dan Desa Mandalawangi.
Acara ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Bandung ( Bpk Asep Supriatna),Kapolsek,Sekretaris Camat,Kasi Pembangunan,Kasi Pemberdayaan,Aparat Kecamatan.tokoh masyarakat ,tokoh agama dan para undangan.
Acara berlangsung khidmat di awali dengan pembacaan SK pemberhentian dengan hormat kepada kepala desa Ciherang dan Mandalawangi yang di terus kan dengan pembacaan SK keputusan pengangakatan HAMID MUBAROK S.Pd,S.Sos,M.AP sebagai PJ Kepala Desa Ciherang dan ZAENAL ABIDIN sebagai PJ Kepala Desa Mandalawangi.
Ucapan terima kasih dan mohon maaf kepada masyarakat desa Ciherang oleh kades lama yang selama 6 Tahun di berikan amanah untuk memimpin desa Ciherang.” Ada rasa sedih , ada juga rasa bangga bisa memberikan tenaga , pikiran , semua nya selama mengabdikan diri kepada masyarakat desa Ciherang.ucap ” Bpk Yunus Saputra , saat memberikan sambutan perpisahan ” tentunya banyak kekurangan dan banyak yang tidak sesuai dengan harapan masyarakat , makanya untuk kesempatan ini saya ” mohon maaf bila dalam selama ini melayani masyarakat kurang sesuai dengan harapan ” tambahnya.
Sementara itu Pj Kepala Desa Ciherang dalam sambutannya mengharapkan dukungan seluruh masyarakat desa untuk menjalankan roda pemerintahan desa.Dan berjanji akan melaksanakan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku.Mohon dukungan semua element masyarakat, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, perempuan dan juga masyarakat untuk memberi masukan masukan serta bimbingan dalam menjalankan tugas selama menjabat sebagai Pj Kepala Desa. Hal itu sangat perlu demi kemajuan desa kita," ungkapnya.


